Wahai ibu pertiwi
Inilah suara negeri
Teriakan kami tak didengar lagi
Tuntutan kami tak beararti
Yang benar masuk jeruji
Yang salah bebas kesana-kemari
Wahai ibu pertiwi,
Hukum dinegeri ini telah dikebiri
Lonceng kematian hanya untuk anak negeri
Jeruji besi untuk pejuang negeri
Keadilan sulit untuk dicari.
Wahai Ibu pertiwi...
Para penjahat kini dihormati
Para penjilat kini ditakuti
Pancasila kini tak berarti
Undang-undang kini dijual beli.
Wahai ibu pertiwi,
Kemana harus kami mencari?
Seolah negeri tak punya harapan lagi,
Kemana harus bertanya?
Seolah pejabat negara semua pendusta
Kemana harus aku mengadu?
Seolah penegak hukum tak ada.
Wahai ibu pertiwi,
Lahirkanlah pahlawan sejati
Hancurkanlah penghianat negeri.
Buatlah kami tersenyum kembali,
Jadikanlah aksi ini
Titik balik dari kegelisahan kami.